Pages

Jumat, 24 September 2010

potret sejarah "Pramugari"

Pada awalnya, tidak ada istilah pramugari dalam dunia penerbangan. Menurut sejarah flight attendant pertama di dunia adalah 3 orang anak berumur 14 tahun yang bekerja sebagai cabin boy, mereka dikontrak oleh Daimler airways pada tahun 1922. Mereka memakai seragam seperti bellboy dan hanya bertugas pada penerbangan penting saja. Tidak disajikan makanan maupun minuman. Pada tahun 1930 United Airline di Amerika Serikat merubah pandangan tentang pelayanan di pesawat terbang secara drastis. Munculnya Ellen Church, seorang pramugari pertama


 di dunia telah mengubah image terhadap tugas serta tanggung jawab peran ini di dunia penerbangan.  United airlines atas pemikiran salah satu CEOnya mulai merekrut gadis-gadis yang atraktif, cantik dan menarik, single atau belum menikah serta memiliki sertifikat sebagai perawat untuk dijadikan sebagai pramugari pertama di seluruh penerbangan United Airlines. Gadis-gadis tersebut harus berusia dibawah 25 tahun, dengan tugas utamanya memberikan rasa nyaman dan aman para penumpang.
Pramugari pada zaman sekarang ini tidak lagi memerlukan sertifikat perawat sebagai salah satu persyaratan dan batasan umurpun sekarang tidak terlalu menjadi bahan pertimbangan, termasuk status sudah menikah atau masih single telah dihapuskan oleh banyak perusahaan penerbangan. Bahkan pada saat ini banyak perusahaan penerbangan telah merekrut sejumlah pramugara. 
Pada awalnya, menjadi pramugari tidak pernah dijadikan sebagai pekerjaan yang menjanjikan untuk sebuah karir. Alasannya, pekerjaan ini sangat rentan untuk di PHK apabila salah satu persyaratan sudah tidak terpenuhi lagi. Ketika mereka tidak cantik dan tidak menarik lagi, atau menikah, maka saat itulah karir yang bersangkutan terhenti karena perusahaan penerbangan sudah tidak ingin lagi memperpanjang kontrak yang ada. Permasalahan ini mulai berubah setelah para pramugari membentuk suatu serikat pekerja, dimana mereka memiliki kekuatan menawar terhadap perusahaannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar